-->

Kepengurusan STM Minang Sakato Periode 2026–2028 Resmi Dilantik

Kepengurusan Serikat Tolong Menolong (STM) Minang Sakato periode 2026–2028 resmi dilantik dalam sebuah acara yang berlangsung khidmat di Balerong,

Editor: PoskotaSumut.id author photo


MEDAN – Kepengurusan Serikat Tolong Menolong (STM) Minang Sakato periode 2026–2028 resmi dilantik dalam sebuah acara yang berlangsung khidmat di Balerong, Jalan Menteng Raya/Jermal II, Kelurahan Binjai, Kecamatan Medan Denai, Selasa (27/1/2026).

Pelantikan pengurus baru ini dipimpin langsung oleh Ninik Mamak STM Minang Sakato, Ir. H. Masfar Sikumbang, serta dihadiri seluruh anggota STM Minang Sakato. Kegiatan tersebut sekaligus dirangkai dengan Rapat Umum Anggota, sebagai momentum konsolidasi dan penguatan organisasi ke depan.

Dalam prosesi pelantikan, Ir. H. Masfar Sikumbang mengambil sumpah seluruh pengurus yang akan mengemban amanah selama dua tahun ke depan. Ia menegaskan bahwa pengurus yang baru dilantik harus memiliki pola pikir visioner dan komitmen kuat untuk membesarkan STM Minang Sakato.

“Pengurus yang dilantik hari ini harus berpikir ke depan, menjaga marwah organisasi, serta mampu memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan tolong-menolong yang menjadi dasar berdirinya STM Minang Sakato,” ujar Masfar Sikumbang dalam sambutannya.

Ia juga berharap STM Minang Sakato tidak hanya berfungsi sebagai wadah sosial, tetapi mampu menjadi perekat silaturahmi dan solidaritas antarperantau Minang di Kota Medan.

Sementara itu, Ketua STM Minang Sakato terpilih, Bgd. Edison Tanjung, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin organisasi tersebut pada periode 2026–2028.

“Saya mengucapkan terima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan kepada saya. Ke depan, saya berharap seluruh anggota dapat merapatkan barisan, saling mendukung, dan bersama-sama membesarkan STM Minang Sakato,” kata Edison Tanjung.

Menurutnya, kekuatan STM Minang Sakato terletak pada kekompakan dan kepatuhan terhadap aturan yang telah disepakati bersama.

“Kita harus berkomitmen untuk mematuhi aturan-aturan organisasi. Dengan kebersamaan dan disiplin, saya yakin STM Minang Sakato akan semakin solid dan bermanfaat bagi seluruh anggota,” tegasnya.

Adapun susunan kepengurusan STM Minang Sakato periode 2026–2028 yang dilantik adalah sebagai berikut:

Ketua: Bgd. Edison Tanjung

Wakil Ketua I: St. Faisal Malay

Wakil Ketua II: Al Fauzan

Sekretaris: Dicky Pili

Wakil Sekretaris: Harmaini

Bendahara: Nanda Ofian

Wakil Bendahara: Anton

Kepala Mudo Gadang: Norman Panyalai

Wakil Kepala Mudo: Ismail Marzuki, Heri Guci

Kepala Kemalangan: Kombang Siregar

Anggota: Basiruddin, Marul, Nasril, Rio Tanjung, Arif

Ketua Pembangunan: Khairul Tanjung, Hamdani Koto, Azrul

Bilal: Husni Ibrahim, Haris Koto

Ninik Mamak: Ir. H. Masfar Sikumbang, Rasyid Gucci, St. Asran Piliang, Bgd. Ajisman Tanjung, H. Fadrizal Pili, Bgd. Musnaini Chan, St. Bakri Tanjung

Alim Ulama: Ustadz Dr. Rahmad Rifai Lubis, Haji Yasir, Abdul Aziz Tanjung

Dengan dilantiknya kepengurusan baru ini, diharapkan STM Minang Sakato semakin solid dalam menjalankan perannya sebagai wadah sosial kemasyarakatan, serta terus menjaga nilai-nilai adat, budaya, dan semangat gotong royong di tengah masyarakat.

Share:
Komentar

Berita Terkini