Kebakaran di Tebingtinggi Hanguskan Dua Ruko, 1 Mobil, 1 Sepmor dan Satu Orang Terluka

Peristiwa kebakaran yang menghanguskan dua unit Rumah Toko (Ruko) di kota Tebingtinggi, Sumatera Utara. Akibat peristiwa tersebut, satu orang terluka

Editor: PoskotaSumut.id author photo

Keterangan foto : petugas damkar Tebingtinggi saat berjibaku melakukan pemadaman dan satu unit mobil berserakan sepeda motor metik yang terbakar.

TEBING TINGGI - Peristiwa kebakaran yang menghanguskan dua unit Rumah Toko (Ruko) di kota Tebingtinggi, Sumatera Utara. Akibat peristiwa tersebut, satu orang terluka dan dilarikan kerumah sakit terdekat.

Kejadian kebakaran ini terjadi di Jalan Gatot Subroto lingkungan 01, Kelurahan Pabatu, Kecamatan Padang Hulu kota Tebingtinggi, Jumat 18 April 2025, sekitar pukul 19:30 Wib.

Menurut keterangan salah seorang saksi mata yang melihat langsung kejadian tersebut Ridho (20), mengatakan, kebakaran pertama kali terlihat di slah satu ruko tempat usaha Laundry pakaian. Api kemudian membesar dan menjalar ke ruko sebelah yang berjualan kuliner ayam penyet.kata Ridho.

Selanjutnya kata Ridho,selain membakar ruko,api juga membakar satu unit mobil dan satu unit sepeda motor metik, yang terparkir di depan ruko.tutupnya.

Mendapatkan laporan dari masyarakat, petugas pemadam kebakaran dari kota Tebingtinggi, langsung terjun kelokasi kejadian dengan mengerahkan 5 unit mobil damkar untuk memadamkan kobaran api,agar tidak menjalar kebagian rumah warga lainnya,api baru berhasil di padamkan setelah petugas damkar berjibaku berjuang selama dua jam.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan kota Tebingtinggi,Abdul Halim Purba,membenarkan dan mengatakan,api berasal dari mesin laundry yang mengalami korsleting listrik di duga akibat kelebihan beban. 

Akibat peristiwa ini seorang karyawan laundry yang pada saat kejadian berada di dalam ruko mengalami luka dan langsung di larikan kerumah sakit guna diberi pertolongan medis,dan kerugian korban belum bisa di taksir,namun di perkirakan mencapai ratusan juta rupiah.Terang Halim.

Hingga kini,saat di konfirmasi awak media di lokasi kejadian,pihak kepolisian dari polres Tebingtinggi dan Polsek padang hulu belum bisa memberikan keterangan,dan kasusnya sudah di tangani pihak Polsek padang hulu.

Kini petugas damkar kota Tebingtinggi,masih terus melakukan penyiraman atau pendinginan agar api di oastikan betul- betul sudah padam.(Erwan)


Share:
Komentar

Berita Terkini