Hadiri Peluncuran Tahapan Pilkada Bupati Karo Minta Masyarakat Berpartisipasi

Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang Hadiri Peluncuran Tahapan Pilkada Dan Pengumuman Pemenang Jingle , Maskot Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Karo 2024, d

Editor: PoskotaSumut.id author photo


KARO - Bupati Karo Cory Sriwaty Sebayang Hadiri Peluncuran Tahapan Pilkada Dan Pengumuman Pemenang Jingle , Maskot Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Karo 2024, di Jambur Milala Mas , Jalan Jamin Ginting Kabanjahe , Jumat 31 Mei 2024.

Dalam sambutanya , Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk sama-sama berpartisipasi dalam Pilkada 2024. “Pilkada ini akan menentukan masa depan Kabupaten Karo lima tahun kedepan,” ucapnya.

“Oleh karena itu saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Karo untuk bijak dalam menggunakan hak politiknya sebagai pemilih. Sehingga bisa menghasilkan pemimpin yang berintegritas serta berkomitmen membangun Kabupaten Karo makin maju,” ungkapnya.

Ia juga mengatakan sebagai penyelenggara pemilu, KPU dan Bawaslu Kabupaten Karo harus menjalankan tugas dan tahapan sesuai dengan peraturan yang berlaku. “Saya percaya bahwa KPU dan Bawaslu Karo akan menjalankan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, berintegritas dan profesionalitas. Pastikan semua tahapan berjalan sesuai peraturan yang ada,” ujar Bupati.

Ia juga mengingatkan semua pihak untuk sama-sama menjaga netralitas. Hindari segala bentuk potensi kecurangan yang akan merusak citra demokrasi di Kabupaten Karo, serta menghimbau masyarakat untuk mensukseskan Pemilu tersebut " kata Bupati .( GO2 )

Share:
Komentar

Berita Terkini