MEDAN – Putra sulung Wakil Bendahara Umum DPP Partai Demokrat, Hendrik Halomoan Sitompul, Rodrick Menak Krissantono Sitompul, resmi melangsungkan pesta adat Batak sebagai rangkaian akhir pernikahannya dengan Anggita Michaell Tasya Br Sirait, Jumat (31/10/2025).
Pesta adat tersebut digelar di Tiara Convention Hall, Jalan Imam Bonjol, Medan, setelah sebelumnya pasangan ini menggelar pemberkatan di Gereja Katedral dan resepsi mewah di Jakarta pada 10 Oktober 2025.
Rangkaian adat berlangsung khidmat dan penuh makna. Doa pembukaan dipimpin oleh Uskup Agung Medan, Mgr Kornelius Sipayung, OP, serta turut dihadiri puluhan pastor dan suster Keuskupan Agung Medan.
Prosesi adat tidak hanya sarat simbol dan tradisi Batak, tetapi juga menggambarkan doa dan harapan kedua keluarga untuk kehidupan rumah tangga Rodrick dan Anggita ke depan.
Acara tersebut turut dihadiri para pejabat daerah, politisi, dan kalangan pengusaha. Kepala Kejaksaan Tinggi Sumut DR Harli Siregar, SH, MHum, Kepala BPK RI Perwakilan Sumut Paula Henry Simatupang, sejumlah direksi BUMN, para bupati, serta anggota DPRD Sumut dan DPRD Kota Medan tampak hadir memberikan ucapan selamat.
Ratusan papan bunga ucapan selamat memenuhi area sekitar Jalan Imam Bonjol. Jumlah tamu diperkirakan lebih dari 2.000 orang, memenuhi ruang acara hingga area luar gedung.
Selain rangkaian adat Batak seperti tortor keluarga dan musik tradisional, pesta turut dimeriahkan penampilan Group Style Voice dari Jakarta dan penyanyi Maria Calista. Finalis Mamamia Season 2 itu membawakan lagu-lagu Batak dan berinteraksi langsung dengan para tamu undangan, menambah hangat suasana.
Hendrik Sitompul menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya seluruh prosesi pernikahan putranya. “Terima kasih atas kehadiran dan doa yang diberikan kepada anak saya. Semoga Tuhan senantiasa memberi kebahagiaan bagi kita semua,” ujarnya.
